NEW YORK - Tidak lama setelah mengumumkan merger dengan operator T-Mobile, operator raksasa AT&T kini memperkenalkan ponsel cerdas 3D pertama di Amerika Serikat (AS).

Menggandeng perusahaan elektronik asal Korea Selatan, LG, AT&T meluncurkan LG Thrill 4G yang memiliki layar tiga dimensi dan memungkinkan user merekam video maupun foto 3D melalui kamera 5 megapixel.

Seperti dilansir Daily Mail, Selasa (22/3/2011), Thrill akan dipersenjatai sistem operasi Android dari Google dan mampu memainkan game serta video YouTube dalam format tiga dimensi.

LG Thrill sudah dilengkapi memori 16GB (8GB memori ponsel, 8GB dari micro-SD) dan mampu merekam serta memainkan video 3D dengan format high definition (HD) melalui port HDMI.

Sayang, penilaian awal untuk Thrill tidak sesuai dengan ekspektasi. Salah satu penulis PC Magazine Sascha Segan, yang sudah menguji ponsel itu pada event World Mobile Congress di Barcelona, Februari lalu, mengaku kurang terkesan.

"Saya melihat efek tiga dimensinya cukup memusingkan. Pertama, layar ponsel tak ubahnya sebuah akuarium tiga dimensi. Dan, kedua, jika anda tidak memegangnya pada jarak yang tepat, efek 3D hanya akan membuat anda sakit kepala," ungkap Segan.

"(Tapi) bahkan tanpa fitur 3D, ponsel ini akan menjadi ponsel dual-core yang mengesankan," pungkasnya.

Sebelum melakukan merger dengan AT&T, T-Mobile sempat mencetuskan rencana mereka untuk menjual tablet PC yang bisa merekam video 3D dari LG. Namun, tablet itu tidak memiliki layar tiga dimensi.
(van)

http://techno.okezone.com/read/2011/03/22/57/437547/at-t-luncurkan-ponsel-3d-tanpa-kacamata

0 comments:

Newer Post Older Post Home